Jokowi Ingin Ciptakan Jakarta Baru Tanpa Terpecah Belah

Jokowi Ingin Ciptakan Jakarta Baru Tanpa Terpecah Belah


 
 
JAKARTA - Calon Gubernur Joko Widodo alias Jokowi menyampaikan pidatonya menyambut selesainya pencoblosan di putaran ke dua Pilkada DKI Jakarta.

Dia berjanji, kemenangan yang direngkuhnya dan menjadikan Gubernur Jakarta akan membuatnya kerja keras untuk menciptakan Jakarta Baru

"Kelak kalau jadi gubernur kami tak akan lelah bekerja. Kunjungi jalan kumuh dan jalan besar, mulai dari pasar sampai komplek perumahan dan gedung-gedung di Jakarta untuk bersama-bersama berjuang mewujudkan Jakarta Baru," katanya di Jalan Borobudur no 22, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (20/9/2012).

Dia juga berharap, nanti Jakarta Baru ini menjadi Jakarta yang bersatu. Tidak terkotak-kotakan dan terpecah belah dengan alasan apapun. "Setelah pilkada usai, kami harap tidak ada pembelahan dan perpecahan warga Jakarta. Setelah ini hanya ada satu, warga Jakarta," terangnya.

"Kita tunjukan karena keingan kita sama. Jakarta yang baru," tegas calon dari PDIP ini.

Jokowi mengatakan, dengan Jakarta Baru ini, tidak ada yang menang dan kalah, tidak ada yang lebih tinggi derajatnya. "Semua saling bantu, karena susah senang tanggung bersama," ucap pria asal Solo ini.

Kemenangan ini, lanjut dia, adalah kemenangan bersama warga Jakarta. Karena itu dia tidak mau sesumbar dengan kemenangan yang saat ini didapatkannya. "Kemenangan ini adalah kemenangan rakyat Jakarta, kemenangan kita semua," kata Jokowi.

"Terimakasih dukungan dan keberanian anda semua. Mari kita berjuang wujudkan Jakarta Baru. Tuhan bersama kita," tutup Jokowi.

0 komentar:

Posting Komentar